Eko Purwanto
eko@dokumenkerja.com
http://www.dokumenkerja.com
Kalau kita cermati saat ini perkembangan pendidikan sedang bergeliat, SMP, SMA, SMK, universitas bahkan TK dan Sekolah Dasar berlomba-lomba membuat website. Hal ini terjadi salah satunya dari dampak perlombaan website sekolah oleh Departemen Pendidikan Nasional yang diadakan setiap tahunnya. Ditambah perhatian penuh dari Dinas Pendidikan di setiap daerah dalam memfasilitasi/membantu sekolah untuk mengimplementasikan IT untuk sekolah.
Banyak peluang pekerjaan yang bisa kita dapatkan dari sini seperti pembuatan website, konsultasi web, web hosting dan lainnya. Jika anda ingin mendapatkan peluang pekerjaan dalam bidang pembuatan website ataupun jika anda guru atau penyelenggara pendidikan dapat menggunakan artikel ini untuk memulai menyusun proposal pembangunan web sekolah.
Saya coba rangkumkan beberapa informasi yang diperlukan untuk proposal pembangunan web sekolah. Proposal ini masih sangat sederhana, silahkan untuk ditambah disesuaikan dengan kondisi sekolah masing-masing. Proposal lebih lanjut yang mendetail akan saya sampaikan dalam tulisan berikutnya.
Sumber : Arsip proyek di www.dokumenkerja.com
Banyak peluang pekerjaan yang bisa kita dapatkan dari sini seperti pembuatan website, konsultasi web, web hosting dan lainnya. Jika anda ingin mendapatkan peluang pekerjaan dalam bidang pembuatan website ataupun jika anda guru atau penyelenggara pendidikan dapat menggunakan artikel ini untuk memulai menyusun proposal pembangunan web sekolah.
Saya coba rangkumkan beberapa informasi yang diperlukan untuk proposal pembangunan web sekolah. Proposal ini masih sangat sederhana, silahkan untuk ditambah disesuaikan dengan kondisi sekolah masing-masing. Proposal lebih lanjut yang mendetail akan saya sampaikan dalam tulisan berikutnya.
Sumber : Arsip proyek di www.dokumenkerja.com
PROJECT PROPOSAL
WEBSITE SEKOLAH
Mengapa Website PENTING?
- Website Sekolah akan menjadi sarana komunikasi paling mudah dan murah antara staf pengajar, siswa, orang tua, alumni dan pihak-pihak yang terlibat dalam dunia pendidikan.
- Mempersiapkan sekolah dalam mengimbangi kemajuan teknologi internet.
APA yang dibutuhkan?
- Informasi seputar sekolah dan kegiatannya.
- Kesiapan mengelola website sehingga infomasi yang ditampilkan update.
INFORMASI apa yang diperlukan?
Kebutuhan Informasi berikut dapat dalam bentuk brosur, pengumuman, surat edaran, photo untuk memudahkan merancang halaman web:
- Profile Sekolah(Sejarah, Misi dan Visi, Struktur Organisasi, Dewan Sekolah)
- Staf Pengajar(Daftar Guru, Riwayat Pendidikan Guru, Prestasi Guru)
- Program Kerja(Program kerja, Kalender akademik semester ganjil dan genap)
- Sarana(Gedung, Perpustakaan, Mushola, Kantin, Lapangan Olahraga, Laboratorium bahasa, laboratorium komputer, Parkir)
- Kegiatan(OSIS, Pramuka, PMR, Pecinta Alam, Studi Tour, Kegiatan Tahunan, Drum Band, Paskibraka, Kelompok Belajar)
- Alumni(Data Alumni, Informasi Alumni, Jadwal Reuni)
- Kelas dan Jurusan Sekolah(Jurusan, mata pelajaran, bahan belajar, buku panduan, informasi kelas, ketua kelas, wali kelas)
- Galeri Photo(Kumpulan photo sekolah seperti gedung, sarana sekolah, kegiatan, peresmian, prestasi, studi tour)
Bagaimana WAKTU pengerjaan website?
Rencana Kerja | Hari |
Penyusunan konsep website | 2 |
Pengumpulan data (graphic, materi, teks, dll) | 3 |
Perancangan konsep layout website | 2 |
Presentasi Rancangan Web | Hari ke-8 |
Pengerjaan Website | |
- Pengerjaan HTML dan script | 4 |
- Pengeditan graphic/gambar | 3 |
- Pengerjaan script PHP & MySQL | 3 |
Presentasi Website | Hari ke-18 |
Perbaikan website | 2 |
Peluncuran dan promosi website | Hari ke-20 |
Berapa BIAYA yang dibutuhkan?
Biaya yang dibutuhkan Rp. 3.000.000,- (Tiga Juta Rupiah)
Pihak sekolah mendapatkan:
- Source code website (HTML, script, database).
- Dokumentasi pemeliharaan website.
- Hosting web dengan ukuran 20MB dan gratis selama setahun.
- Domain sch.id
- Email dengan ekstensi namasekolah.sch.id.
- Training pengelola web.
Jika pihak sekolah ingin website dikelola oleh kami, biaya perawatan dapat didiskusikan kembali, biaya perawatan minimal Rp. 100.000,- per bulan dan pihak sekolah akan mendapatkan update website kapan saja, konsultasi tentang pengembangan web,
SIAPA yang harus dihubungi?
Tuliskan nama usaha anda
Contoh: Dokumenkerja.com
Jl. Tuliskan alamat anda disini
Tel. 061-8440195 Fax. 061-8466925
Website: www.dokumenkerja.com
Email : sales@dokumenkerja.com
Eko Purwanto
Tamat SMA Negeri 1 Binjai tahun 1994 kemudian meneruskan kuliah di D3 Ilmu Komputer FMIPA USU, kemudian menyelesaikan S1 Informatika di STT Harapan Medan, saat ini memimpin sebuah lembaga pendidikan di Kota Medan, yakni Webmedia Training Center, mengawali karirnya di sebuah BUMN Kepelabuhanan di Belawan sebagai Staf IT Unit Terminal Peti Kemas. 3 tahun bekerja, pensiun muda dan kemudian mendirikan WEBMEDIA yang memiliki visi menciptakan dunia kerja dan mampu bekerja buat seluruh siswa dan alumninya.
Eko Purwanto dapat dihubungi melalui:
- Situs: http://www.webmediacenter.com http://www.dokumenkerja.com
- Email: epurwanto@webmediacenter.com
- YM: epurwanto_id
0 komentar:
Post a Comment